LG Merilis Smartphone Flagship Terbarunya?

September 03, 2017 AV 0 Comments

Smartphone flagship terbaru LG (Gambar via knowyourmobile.com)

Halo sobat!
Berita kali ini datang dari vendor elektronik yang sudah populer di Indonesia. LG merilis sebuah smartphone flagship terbarunya, yaitu V30, pada sebuah ajang pameran IFA 2017 di Berlin. LG V30 ini merupakan generasi ketiga dari seri V yang rilis pertama kali dengan V10 pada tahun 2015.

Dikutip dari tekno.liputan6, LG V30 ini rilis dengan fitur premium. Smartphone yang didukung chipset Snapdragon 835 dari Qualcomm ini mempunyai layar OLED 6 inci dengan resolusi 2.880p x 1.440p atau bisa dibilang FullVision

Seperti smartphone flagship yang lain, LG V30 dibekali dengan sejumlah spesifikasi yang sangat mumpuni. Seperti RAM 4GB dan pilihan memori internal 64GB atau 128GB yang didukung dengan slot penyimpanan eksternal microSD hingga kapasitas 2TB. Wow!

Selain itu, LG V30 ini juga tampil dengan kamera ganda beresolusi 16MP yang dilengkapi fitur OIS (Optical Image Stabilizer) dan kamera 13MP wide angle 120 derajat serta kamera depan yang mempunyai resolusi 5MP wide angle 90 derajat.

Smartphone ini dibekali dengan sertifikat IP68 ketahanan terhadap air dan debu dan mempunyai kapasitas baterai 3.300mAh yang bisa diisi secara wireless charging

Smartphone ini juga memiliki kelebihan lain, yakni kekuatan audio Advanced Hi-Fi Quad DAC, fitur Always on Display, dan fitur Floating Bar yang akan menggantikan fitur Secondary Display yang ada pada generasi sebelumnya.

Sebagai tambahan, harga LG V30 ini sebenarnya bocor dari sebuah sesi interaktif LG sendiri di twitter. Dalam sesi interaktif tersebut, diperkirakan harga LG V30 berada di angka 750 dolar AS atau sekitar Rp10 juta. Harga ini cukup memuaskan. Mengingat sebagai flagship, V30 masih lebih murah ketimbang Samsung Galaxy S8 dan Galaxy Note 8 yang mencapai 930 dolar AS.

0 komentar: